Lengkap! Cara Daftar, Syarat, dan Link Pendaftaran UTBK SNBT 2023

- Sabtu, 25 Maret 2023 | 17:00 WIB
Lengkap! Cara Daftar, Syarat, dan Link Pendaftaran UTBK SNBT 2023 (Foto: Foto: Instagram.com/@snpmbbppp)
Lengkap! Cara Daftar, Syarat, dan Link Pendaftaran UTBK SNBT 2023 (Foto: Foto: Instagram.com/@snpmbbppp)

Sinar Editorial - Simaklah cara daftar, syarat, serta link pendaftran UTBK SNBT 2023 bagi kamu calon mahasiswa.

Diketahui bahwa pendaftaran UTBK SNBT 2023 resmi dibuka pada hari ini Kamis, 23 Maret 2023 dan ditutup pada 14 April 2023.

Adapun Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) sebagai salah satu jalur seleksi penerimaan mahasiswa baru di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) tahun 2023.

Ujian tulis tersebut nilainya akan dipakai untuk mendaftar di perguruan tinggi negeri.

Baca Juga: Kemendikbudristek Gencar Sosialisasikan SNPMB 2023 (Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru)

Pendaftaran UTBK SNBT bisa dilakukan secara online melalui https://reg-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/.

Berikut informasi lainnya mengenai syarat, biaya, dan cara daftar UTBK SNBT 2023 :

1. Syarat pendaftaran UTBK SNBT 2023

Calon peserta wajib memenuhi syarat pendaftaran UTBK-SNBT berikut ini:

-Pendaftaran UTB SNBT dapat diikuti siswa lulusan SMA/SMK sederajat yang dinyatakan lulus pada 2021, 2022, dan 2023.

-Usia maksimal pendaftar adalah 25 tahun per 1 Juli 2023.

-Pendaftar memiliki akun SNPMB.

-Memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK).

-Menyertakan Surat Keterangan Siswa SMA/SMK sederajat kelas 12 atau didik Paket C 2023 dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2023).

-Surat Keterangan Siswa SMA/SMK harus disertai dengan foto berwarna terbaru, cap sekolah, dan tanda tangan Kepala Sekolah.

Halaman:

Editor: Ayu Sri Ratna Y

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Single Baru! Lirik Lagu ILAHI dari Sabyan Gambus

Jumat, 24 Maret 2023 | 19:30 WIB
X